Hot News
Rencana Lokasi PLTS
07 Mar11:06:56 AM
Kunjungan Kerja Ke TTS
01 Mar01:29:29 PM
Investasi Komoditas Buah
27 Feb09:53:42 AM
Stok Beras Aman
22 Feb09:01:35 AM

Warta Biro Barjas

Biro Pengadaan Barang dan Jasa Provinsi NTT

Biro PBJ bersama Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu NTT membahas draft Perjanjian Kerja Sama (PKS) pagi ini, Senin (6/2/2023). Naskah PKS dimaksud berisi tambahan layanan untuk pendaftaran katalog elektronik lokal dan kebutuhan data pendukung lainnya.

Tujuannya untuk mempermudah akses onboarding (daftar usaha dan tayang produk) bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) serta Koperasi. Pertemuan itu merupakan lanjutan inisiasi pertemuan awal tahun ini, Kamis (19/1/2023).

Hadir dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu NTT Fransiskus  Samon bersama Sony Djahamoun, Janse Baba, Yuniarti Riwu dan Jasinta Mambait. Mereka hadir satu jam lebih awal dari undangan kami. Semangat kolaborasi itu tampak jelas.

Bambang Sage bersama para pejabat fungsional menerima mereka dengan hangat. Tak lupa, kami turut menghadirkan dua orang perwakilan MBiz Market sebagai salah-satu marketplace mitra.  

Bersama kami rumuskan maksud dan tujuan kerja bersama. Ruang lingkup, hak dan kewajiban kedua pihak. Kondisi kahar dan ketentuan adendum untuk penyempurnaan lain ke depan.

Para pelaku usaha kecil yang mengurus Nomor Induk Berusaha (NIB) akan kami fasilitasi untuk langsung mendaftar ke dalam Sistem Pengadaaan Secara Elektronik (SPSE) dan Sistem informasi Kinerja Penyedia (SiKaP).

Substansi kerja kolaboratif itu sudah disepakati. Catatan perbaikan minor pada beberapa item teknis langsung rampung.

Semoga dapat segera ditandatangani kedua pimpinan unit kerja ini. Agar para pelaku usah kecil mempunyai kesempatan lebih mempromosikan produk mereka dan nantinya mendapat kesempatan dalam cara belanja non tunai pemerintah.

Artikel Lainnya :

Biro Pengadaan Barang dan Jasa

ProvinsiN T TNusa Tenggara Timur
Alamat
Sayap Timur Gedung Sasando Lt.2
Jl. El Tari No.52
Kota
Kupang
Nusa Tenggara Timur
Indonesia