Warta Biro Barjas

Biro Pengadaan Barang dan Jasa Provinsi NTT

Dalam acara Penutupan PON tahun ini, turut diacarakan penyerahan kembali Bendera PON oleh Penjabat Gubernur Aceh didampingi ketua KONI Aceh bersama Penjabat Gubernur Sumut didampingi Ketua KONI Sumut kepada Ketua Umum KONI Pusat. Selanjutnya, diserahkan kepada panitia besar PON XXII Tahun 2028 yakni Penjabat Gubernur NTB didampingi oleh ketua KONI NTB dan Penjabat Gubernur NTT didampingi oleh ketua KONI NTT.

Adapun Penjabat Gubernur NTT Dr.Andriko Noto Susanto,SP,MP yang ditemui sebelum pelaksanaan acara Penutupan di Stadion Utama Sport Center itu menyampaikan apresiasi untuk para atlet serta KONI Provinsi NTT.

"Saya menyampaikan apresiasi untuk para atlet yang sudah berjuang untuk mengharumkan nama NTT sehingga kita mendapatkan peringkat 19 dan mendapat medali yang lebih banyak dari PON sebelumnya. Hal ini menjadi peningkatan dari PON sebelumnya. Harapan saya, kedepannya kita dapat mencapai prestasi yang lebih baik lagi. Terima kasih juga kepada semua pihak yang terlibat yakni KONI Provinsi NTT yang telah bekerja keras dari persiapan hingga pelaksanaan," ucap Andriko.

Beliau juga mengutarakan harapannya sebagai panitia besar PON XXII untuk segera melakukan persiapan dalam penyelenggaraan PON tahun 2028. Baginya, Bendera PON yang diterima itu menjadi tanda semangat dalam menyelenggarakan even yang lebih baik. Karena, menurutnya PON merupakan ajang kompetisi olahraga nasional untuk mewadahi dan memfasilitasi prestasi anak bangsa.

Untuk diketahui, atlet-atlet NTT berhasil mendulang lebih banyak medali dalam rangkaian pagelaran PON kali ini. Melampaui raihan medali pada PON XX Papua tahun 2021 lalu dengan akumulasi hanya sebanyak 24 medali. Hingga penutupan PON XXI tahun ini, klasemen NTT berada di urutan 19 dengan total perolehan 36 medali. Total raihan medali itu terdiri dari 7 emas, 13 perak dan 16 perunggu.

Sementara itu Kontingen Jawa Barat berhasil menjadi juara umum dengan total raihan sebanyak 539 medali dengan rincian 195 emas, 163 perak dan 182 perunggu.

Tujuh medali  emas NTT disumbangkan oleh:

  1. Andini Aklis A Putri dari cabang olahraga Silat
  2. Antonius Tuke A Putra dari cabang olahraga Silat
  3. Zaki Prasong B Putra dari cabang olahraga Silat
  4. Siska dari cabang olahraga Kempo, kelas 65 Kg ke atas
  5. Kempo, Embu Pasangan Putra II/III Dan
  6. Kempo, Embu Pasangan Mix II/III Dan
  7. Tinju, Dio Koebanu kelas 45-48 Kg

Sedangkan 13 Medali perak datang dari :

  1. Criket, Tim Putra T20
  2. Triathlon, Dama Laksmytha Sukaton
  3. Gateball, Regu Putra
  4. Kempo, Hilda Ratu 45-50 Kg
  5. Kempo, Aurelia Belmo 50-55 Kg
  6. Kempo, Walfridus Kapitan 50-55 Kg
  7. Kempo, Embu Pasangan Putra Yudhansya
  8. Kempo, Embu Beregu Putra
  9. Tinju, Erni Ngongo 54-57 Kg
  10. Tinju, Asnat Bayo 60-63 Kg
  11. Tinju, Eman Mau HereHere 57-60 Kg
  12. Tinju, Libertus Gua 63,5-67 Kg
  13. Kick Boxing, Susanty Ndapataka 60 Kg

Lalu, 16 medali perunggu diperoleh dari:

  1. Criket, Tim Putri T20
  2. Takraw, Double Event Putri
  3. Cricket, Tim Putra Super 8
  4. Cricket, Tim Putri Super 8
  5. Wushu, Marvend Alianto
  6. Silat, Jenny Kause C Putri
  7. Silat, Ronaldo Neno I Putra
  8. Tinju, Jerikho Daud 51-54 Kg
  9. Tinju, Mardianus Bullu 54-57 Kg
  10. Tinju, Yudith Maunino 50-52 Kg
  11. Gateball, Triple Putra
  12. Kempo, Yulia Safitri Badar 55-60 Kg
  13. Kempo, Toba Rajagukguk 65-70 Kg
  14. Kempo, Irwanto Suwanto 70 Kg ke atas
  15. Kempo, Embu Pasangan Putra Kyukenshi
  16. Kempo, Embu Pasangan Putri Kyukenshi
Lucius Widodo Luly,S.STP,MA
Lucius Widodo Luly,S.STP,MA
Analis Kebijakan Ahli Muda
Hidup Yang Tidak Diperiksa Ulang, Tidak Pantas Dihidupi (Sokrates, 470-399 SM)

Artikel Lainnya :

Biro Pengadaan Barang dan Jasa

ProvinsiN T TNusa Tenggara Timur
Alamat
Sayap Timur Gedung Sasando Lt.2
Jl. El Tari No.52
Kota
Kupang
Nusa Tenggara Timur
Indonesia